Berita untuk Investor

PT Gajah Tunggal Tbk Mencatat Laba Bersih di Tahun 2019

PT Gajah Tunggal Tbk Mencatat Laba Bersih di Tahun 2019

PT Gajah Tunggal Tbk merealisasikan laba bersih sebesar Rp 269 miliar di FY19 dibandingkan dengan rugi bersih sebesar Rp 75 miliar di FY18. Faktor utama pendukung kenaikan net profit adalah peningkatan penjualan bersih Perusahaan serta margin laba yang lebih tinggi.

Penjualan bersih Perusahaan meningkat 3,8% dari Rp 15.350 miliar di FY18 menjadi Rp 15.939 miliar di FY19. Penjualan di pasar domestik meningkat 2,6% di dukung oleh pertumbuhan penjualan di pasar replacement. Penjualan segmen OE relatif sama dengan tahun sebelumnya walaupun penjualan kendaraan Indonesia menurun sepanjang FY19. Kontribusi terbesar pertumbuhan penjualan Perusahaan berasal dari penjualan ekspor, yang tumbuh 6,0% di FY19 dibandingkan FY18. Penjualan ke Eropa menunjukkan pertumbuhan yang kuat.

Margin kotor Perusahaan meningkat dari 16,0% di FY18 menjadi 17,6% di FY19, terutama dikarenakan oleh harga bahan baku utama yang lebih rendah. Peningkatan margin kotor juga menyebabkan peningkatan margin operasi dan EBITDA. EBITDA Perusahaan meningkat dari Rp 1.659 miliar/US $ 117,2 juta di FY18 menjadi Rp 1.786 miliar/US $ 125,8 juta di FY19. Posisi Rupiah menguat dibandingkan dengan Dolar AS pada akhir FY19 dibandingkan dengan akhir FY18 menghasilkan laba akibat translasi valuta asing, mengingat kewajiban Perusahaan sebagian besar dalam mata uang asing. Secara keseluruhan, hal tersebut menghasilkan laba bersih sebesar Rp 269 miliar di FY19.

Pada akhir FY19, Perusahaan memenuhi Rasio Keuangan yang dipersyaratkan dalam Senior Secured Term Loan Facilities Agreement.

Perusahaan menerima beberapa penghargaan sepanjang tahun 2019. Salah satunya, Perusahaan memperoleh Primaniyarta Award untuk ke-tujuh kalinya. Primaniyarta Award adalah sebuah penghargaan bergengsi yang diberikan oleh Kementerian Perdagangan Republik Indonesia kepada para eksportir Indonesia yang berprestasi. Tahun ini Perusahaan mendapatkan penghargaan dalam Kategori Pembangun Merek Global.

Selebihnya di Berita untuk Investor

Default GT post image
Berita untuk Investor

PT Gajah Tunggal Tbk mencatatkan kenaikan penjualan bersih sebesar 6.9%  secara YoY pada 9M24

Default GT post image
Berita untuk Investor

PT Gajah Tunggal Tbk mencatatkan kenaikan penjualan bersih sebesar 5,3% secara YoY pada 1H24

Default GT post image
Berita untuk Investor

Ringkasan Risalah RUPST – 26 Juni 2024